Sebelum saya nulis di blogspot, sebelumnya saya pernah nulis di wordpress tapi tidak begitu serius. Kemudian saya nulis di multiply dulu alamatnya multiply.com dan saya agak serius disitu. Sekitar 2 (dua) tahun saya nulis di multiply, banyak sekali pertemanan dan banyak sekali lomba menulis yang saya menangkan disitu. Dan! Akhirnya tidak menulis lagi di multiply karena multiply bangkrut dan tutup. Alasannya karena multiply mungkin tidak bisa bersaing dengan media tulis lain. Padahal menurut saya pada saat itu, multiply asik sekali. Saya dapat banyak teman dari media tersebut.
Agak trauma dengan keadaan tersebut, karena saya sekarang mulai aktif nulis di blogspot lagi, saya jadi takut sewaktu-waktu blogspot juga tutup seperti halnya multiply. Wah kalo di blogspot kan saya nulis sudah dari 2011, kaya apa saya akan patah hati kalo blogspot sampai tutup juga. Tapi harapan saya sih enggak ya. Aamiin.
Sebagai penulis, tulisan adalah harta benda. Sudah berapa banyak buku diary, berapa banyak tulisan berceceran di media sosial, kalo sampai itu hilang, entahlah.
0 komentar:
Posting Komentar